6 Keuntungan Perusahaan Sediakan Makan Siang Karyawan

News oleh: Cerita Kulina

Perusahaan-perusahaan yang sudah beradaptasi dengan pandemi selama dua tahun belakangan, mulai menarik kembali para karyawan untuk bekerja dari kantor. Namun penarikan kembali ke kantor tidak bisa dibuat begitu saja tanpa memperhatikan faktor keselamatan dan kesehatan para karyawan.

Hal ini penting diperhatikan sebab karyawan adalah aset perusahaan. Perusahaan perlu memikirkan fasilitas baru agar bisa menunjang karyawan sehingga bisa memberikan keuntungan pada perusahaan. Salah satu fasilitas yang bisa menunjang para karyawan adalah makan siang.

JENIS MAKAN SIANG YANG BISA DIBERIKAN PERUSAHAAN

Kulina - Jenis Makan Siang

1. Meal Box

Meal box atau nasi kotak merupakan pilihan yang cukup populer di Indonesia. Nasi kotak dianggap praktis karena makanan yang disajikan sudah termasuk wadah dan alat makan, pun jika tidak habis atau tidak ingin langsung dimakan bisa disimpan dengan aman. Nasi kotak juga mampu menjaga higienitas setiap makanan.

Perusahaan yang memberikan nasi kotak kepada karyawan juga lebih leluasa menyesuaikan jumlah nasi kotak yang dipesan dengan jumlah karyawan yang datang, agar tak ada makanan terbuang. Salah satu katering makan siang karyawan yang bisa memberikan keleluasaan tersebut pada perusahaan adalah Kulina!

[COBA LANGGANAN MAKAN SIANG PAKAI KULINA]

2. Prasmanan

Prasmanan berarti menyediakan beragam pilihan makanan sambil mempersilahkan karyawan untuk memilih dan mengambil sendiri makanan yang mereka suka sebagi santapan makan siang. Pilihan makan siang prasmanan lebih cocok dipakai di masa sebelum pandemi, sebab prasmanan membuat makanan berada di udara terbuka dalam waktu lama serta memungkinkan terlalu banyak kontak antar alat makan dengan karyawan.

3. Voucher Makan

Voucher makan siang biasanya memiliki nilai spesifik yang bisa ditukarkan di kantin atau di gerai makan lain yang bekerja sama dengan perusahaan. Voucher makan untuk karyawan memang memberi kemudahan dalam pilihan makanan. Namun biasanya jika karyawan pesan di atas nilai yang tertera dalam voucher, maka karyawan harus membayar kelebihannya. Sementara saat karyawan membeli makanan di bawah nilai voucher, karyawan tidak bisa mendapat kembaliannya.

4. Uang Makan

Uang makan biasanya diberikan dalam bentuk akumulasi selama satu bulan. Uang makan per hari dihitung dari jumlah hadir karyawan yang terdata oleh perusahaan dan diberikan saat masa gajian.

Uang makan juga memberikan kemudahan dalam pilihan makanan untuk karyawan, namun hal ini juga berarti tetap membiarkan karyawan mencari makan sendiri di luar. Padahal ada banyak resiko kesehatan jika karyawan sering keluar.

[Baca Artikel Serupa: 5 Perusahaan dengan Makan Siang Terbaik di Dunia]

Ada beragam jenis makan siang yang bisa diberikan perusahaan untuk karyawan. Pilihlah yang paling sesuai dengan perusahaan dan karyawan dengan tetap menjaga kesehatan semua.

Berikut adalah beberapa keuntungan yang bisa dirasakan perusahaan saat menyediakan makan siang bagi karyawan!

KEUNTUNGAN BERI MAKAN SIANG KARYAWAN

Kulina - Keuntungan Beri Makan Siang

1. Mengurangi Resiko Kesehatan dari Luar

Perusahaan yang menyediakan makan siang untuk karyawan dan bisa dimakan di dalam kantor, berarti perusahaan yang memperhatikan dan menjaga kesehatan karyawan. Karyawan jadi tidak perlu keluar dimana saat keluar itulah, kontak dengan berbagai macam orang dan kemungkinan transmisi berbagai macam penyakit lebih besar.

Karyawan yang bebas dari penyakit tentu mampu menjalankan pekerjaan dengan baik.

2. Menciptakan Kebiasaan Sehat

Kulina - Menciptakan Kebiasaan Sehat

Selain mengurangi resiko kesehatan dari luar, menyediakan makan siang juga bisa meminimalisir resiko kesehatan dari dalam diri karyawan. Karyawan yang terlalu fokus bekerja terkadang abai dengan waktu istirahat dan makan siang mereka sehingga lupa makan dan berujung sakit maag.

Sementara jika perusahaan menyediakan makan siang yang biasanya siap saat tengah hari, karyawan jadi teringat dengan kebutuhan tubuh dan tak melewatkan makan siang lagi. Karyawan yang makan siang tepat waktu berarti memiliki jadwal makan yang teratur. Jadwal makan teratur baik untuk melancarkan pencernaan dan peredaran darah sehingga energi cepat terisi kembali untuk melanjutkan kegiatan sehari-hari.

3. Meningkatkan Produktivitas

Seperti yang telah disebutkan di atas, karyawan yang abai jadwal makan siang bisa memicu masalah di saluran pencernaan. Tidak hanya pencernaan, bekerja atau duduk terlalu lama juga bisa memicu masalah di kepala atau tulang belakang.

Perusahaan tentu tidak mau karyawannya mudah sakit dan menghambat pekerjaan kan?

Nah dengan perusahaan menyediakan makan siang, karyawan akan ingat dengan waktu istirahat sehingga mereka bisa beranjak, bergerak melakukan peregangan, menjernihkan pikiran, dan mengisi tenaga untuk meningkatkan produktivitas saat kembali bekerja.

4. Memicu Kolaborasi

Kulina - Memicu Kolaborasi

Perusahaan yang menyediakan makan siang karyawan dan bisa dimakan di dalam kantor, memungkinkan terjadinya perkenalan dan obrolan antar karyawan beda divisi – dimana biasanya tidak saling kenal.

Kini saat mereka kenal dengan orang-orang dan jobdesk baru, mereka jadi punya pengetahuan atas sudut pandang baru yang bisa memicu kreativitas problem solving pada pekerjaan masing-masing. Perkenalan dan obrolan santai tak jarang malah bisa menjadi sebuah kolaborasi yang apik bagi kinerja perusahaan.

5. Meningkatkan Loyalitas Karyawan

Perusahaan yang menyediakan makan siang karyawan adalah perusahaan yang peduli dan menghargai para karyawan. Hal ini menjadi nilai lebih di mata masing-masing karyawan sehingga karyawan akan loyal dan setia pada perusahaan. Karyawan mau memberikan kinerja terbaiknya, sebab perusahaan telah memberikan fasilitas terbaik untuk menunjang mereka.

6. Meningkatkan Branding Perusahaan

Kulina - Meningkatkan Branding Perusahaan

Perusahaan yang memiliki karyawan loyal, sehat, produktif, dan kreatif tentu mampu menunjukkan kinerja yang baik untuk pertumbuhan dan keuntungan perusahaan. Pertumbuhan dan keuntungan ini menjadi nilai lebih untuk branding perusahaan di mata partner kerja, potensial karyawan di masa depan, atau pun masyarakat luas.

Baca Artikel

Jaga Kesehatan Anak Sekolah dengan Kantin Digital Kulina

Orang tua yang ingin menjaga kesehatan anak di sekolah bisa...

Baca Artikel

Hemat Uang Gajian dengan Langganan Kulina

Makan dan minum adalah salah satu kebutuhan dasar manusia yang...

Baca Artikel

6 Alasan Penting Cek Nutrisi Sebelum Makan

Apakah kamu pernah cek label nutrisi sebelum membeli atau memakan...